Universitas Brawijaya Kukuhkan Guru Besar Bidang Imunologi Pada Fakultas Kedokteran : Prof. Agustina Meneliti dan Manfaatkan Cacing Tanah, Sebagai Terobosan Dalam Pengobatan Kanker

Loading

Sampai dengan saat ini Kanker masih menjadi salah satu penyakit yang menyebabkan tingkat kematian yang cukup tinggi di dunia, selain jantung dan stroke. Namun penelitian terbaru dari salah satu Guru Besar Fakultas Kedokteran – Universitas Brawijaya (FKUB) ini, nampaknya akan menjadi sebuah hal yang ditunggu bagi dunia kesehatan, khususnya para penderita kanker.

Hal tersebut disampaikan dalam orasi ilmiah dalam pengukuhan Guru Besar Universitas Brawijaya (UB) baru  oleh Prof. Agustina Tri Endharti, S.Si., Ph.D pada Bidang Imunologi Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya yang dilaksanakan pada Jumat, (9/12/22)  di Gedung Samantha Krida – Universitas Brawijaya.

Prof. Tina (sapaan akrab beliau)  telah berhasil mengembangkan penelitiannya dan dikukuhkan menjadi Guru Besar Universitas Brawijaya aktif ke 173  dan ke 304 di Universitas Brawijaya berkat inovasi tersebut. Dengan mengangkat tema “Peran Lyso-Lectin “IOcan SoLec” sebagai pendekatan baru imunoterapi Komplementer Kanker”.

Dalam paparannya Cacing tanah merupakan salah satu bahan alam yang potensial selain mudah diperoleh dan harganya sangat terjangkau, serta setelah diteliti dapat dipergunakan sebagai bahan untuk imunoterapi melawan penyakit kanker.

Guru Besar FKUB lulusan Nagoya Jepang ini menyampaikan, hasil studi dan penelitian yang telah dilakukan bahwa dalam cacing tanah ini mensekresi coelemic fluid yang mengandung lysozyme-lectin (lyso-lectin) yang terbukti memiliki afek anti kanker. Sedangkan lyso – “iCanSolec” juga terbukti efektif dapat dipergunakan sebagai terapi pendamping. Namun pemakaiannya perlu dikombinasikan dengan obat kemoterapi standar.

Lebih lanjut Prof. Agustina menambahkan,proses imunoterapi akan menstimulasi sistem kekebalan untuk melawan sel kanker melalui regulasi senyawa aktif yang berperan penting pada jalurmolekuler untuk menghambat dan memulihkan fungsi tubuh. (An4nk- Humas FKUB)

Sumber: http://www.fk.ub.ac.id/universitas-brawijaya-kukuhkan-guru-besar-bidang-imunologi-pada-fakultas-kedokteran-prof-agustina-meneliti-dan-manfaatkan-cacing-tanah-sebagai-terobosan-dalam-pengobatan-kanker/

About Author