Puncak Dies Natalis 50 FKUB Meriah Tampilkan Karnaval Prodi dan Ada Rekor Muri
Puncak Dies natalis ke 50 Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya (FK UB) gelar berbagai kegiatan Minggu (7/1/2024), bertempat di depan Gedung TED FK UB.
Acara puncak ini ditutup sangat meriah dengan 6 acara diantaranya : Karnaval Program Studi; Peresmian Auditorium; Serah Terima Bantuan Mobil Operasional TED; Expo Inovasi Program Studi; Pameran Foto! Video FKUB dan masa ke masa dan yang terkahir panggung hiburan.
Sekitar pukul 6 Minggu (17/1/24)pagi digelar karnaval Prodi FK diikuti 26 prodi diberangkatkan Dekan FK bersama Rektor UB.
Kegiatan dalam rangka merayakan Dies Natalis ke-50, dilangsungkan oleh Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya (FKUB) di Malang, dimulai dengan bersepeda monumental sejauh 1.000 kilometer dari Jakarta hingga Malang.
Rekor MURI itu untuk kegiatan alumni bersepeda menempuh jarak 1005,14 km dengan start dari tugu Monas Jakarta ke kampus UB Malang.
Sebelumnya, Rektor UB Prof. Widodo, S.Si., M.Si., Ph.D.Med.Sc. bersama petinggi Universitas Brawijaya lainya juga meresmikan auditorium berstandar internasional.
Lewat peresmian ini, Prof. Widodo berharap bisa menjadi fasilitas di FK UB dan juga di fakultas-fakultas lainnya di Universitas Brawijaya. Ia juga menegaskan kembali bahwa auditorium tersebut boleh digunakan oleh teman-teman dari fakultas lain selama tidak dipakai oleh fakultas kedokteran.
“Karena Inovasi yang bisa diterapkan langsung di masyarakat, rumah sakit, dan tentu di kedokteran sendiri ini sangatlah banyak, sehingga kita berharap betul bahwa inovasi-inovasi ini nanti bisa dilakukan upskilling, sehingga nanti akan lebih banyak lagi untuk dimanfaatkan oleh masyarakat Indonesia,” harapnya.
“jika tidak sedang dipakai. Sebagaimana disampaikan Pak Dekan FK UB tadi, auditorium itu juga bisa dimanfaatkan fakultas lain di UB, Sebagai semangat sharing ini seperti gotong royong sebagai satu keluarga besar UB,” jelas Widodo pada wartawan.
Perlu diketahui, total pembangunan auditorium kurang lebih 8 Miliar, dan ini dapat menampung kurang lebih sebanyak 200 orang, seperti kata pak dekan FK UB tadi, tandas prof widodo.
Sementara itu Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya Dr. dr. Wisnu Barlianto, M.Si.Med., Sp.A(K). menambahkan bahwasanya di momen Dies Natalis ke-50 ini pihaknya menghaturkan beribu terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu termasuk para alumni FK UB.
“Dengan Dies Natalis ini momen kami untuk lebih konsolidasi dengan alumni, kita mengundang seluruh alumni dari seluruh Indonesia dan Alhamdulillah mulai kemarin sudah berkumpul, mungkin kurang lebih bisa ada 1.000 orang,” terangnya
Dalam momen ini, Dekan FK UB itu ingin jadikan waktu ini untuk konsolidasi dan juga untuk pengembangan FK UB. Karena menurutnya, jumlah mahasiswa dan prodinya itu yang paling banyak dan disamping itu siap mensupport untuk rekognisi Universitas Brawijaya. (Djoko W)
Sumber : https://malangpariwara.com/2024/01/07/puncak-dies-natalis-50-fkub-mariah-tampilkan-karnaval-prodi-dan-ada-rekor-muri/
Tinggalkan Balasan